Lowongan kerja Staf Perekrutan di Bank BCA terbaru - Informasi Lowongan ini ditutup Tanggal 31 Desember 2017 :
Lowongan kerja Staf Perekrutan di Bank BCA terbaru |
Tentang BCA : Berdiri sejak 1957, kami hadir di tengah masyarakat Indonesia dan tumbuh menjadi salah satu bank terbesar di Indonesia. Selama hampir 60 tahun kami tak pernah berhenti menawarkan beragam solusi perbankan yang menjawab kebutuhan finansial nasabah dari berbagai kalangan.
Melalui beragam produk dan layanan yang berkualitas dan tepat sasaran, solusi finansial BCA mendukung perencanaan keuangan pribadi dan perkembangan nasabah bisnis. Didukung oleh kekuatan jaringan antar cabang, luasnya jaringan ATM, serta jaringan perbankan elektronik lainnya, siapa saja dapat menikmati kemudahan dan kenyamanan bertransaksi yang ditawarkan BCA.
Sesuai dengan komitmen “Senantiasa di Sisi Anda”, kami akan terus berupaya menjaga kepercayaan dan harapan nasabah serta para pemangku kepentingan. Memenangkan kepercayaan untuk memberikan solusi terbaik bagi kebutuhan finansial para nasabah adalah suatu kehormatan dan kebanggaan bagi BCA.
Sesuai Surat Keputusan Menteri Keuangan Republik Indonesia no.42855/ U.M.II tertanggal 14 Maret 1957 perihal ijin melakukan usaha bank
SAAT INI BANK BCA MEMBUTUHKAN Staf Perekrutan :
Gambaran Pekerjaan :
Seiring dengan pertumbuhan perusahaan, kebutuhan akan sumber daya manusia yang berkualitas pun akan meningkat. Untuk mencari sumber daya manusia yang berkualitas tentunya dibutuhkan rekruter yang handal dan professional. Peranan rekruter menjadi penting dan strategis dalam menentukan keberhasilan BCA di masa depan melalui pemenuhan sumber daya manusia yang berkualitas. Di BCA, seorang rekruter akan berkolaborasi dengan berbagai unit kerja untuk mencari sumber daya manusia yang sesuai dengan kebutuhan serta budaya perusahaan. Dalam hal ini, rekruter harus mampu mendefinisikan kriteria calon karyawan bersama dengan unit kerja, menentukan metode seleksi yang tepat serta melakukan proses wawancara dengan cermat untuk mendapatkan talent terbaik yang mau mengembangkan dirinya dan berkarya bersama BCA.
Persyaratan :
- Pendidikan minimal S1 dari jurusan Psikologi
- Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2.75 (Strata 1) dan 3.00 (Strata 2) dari skala 4.00
- Usia maksimal 28 tahun
- Pengalaman 1-2 tahun sebagai rekruter
- Memiliki kemampuan untuk identifikasi dan analisa posisi pekerja yang disesuaikan dengan kompetensi pekerja
- Memiliki kemampuan interview yang baik
- Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
- Memiliki kemampuan interpersonal yang baik
- Penempatan di Jakarta
BAGI ANDA YANG BERMINAT, SILAHKAN DAFTAR DISINI
Lihat Juga Lowongan kerja sebelumnya : Lowongan kerja Teller Service Staff di Bank BTN
Comments
Post a Comment